Resep sup kacang merah dan manfaatnya

Resep sup kacang merah dan manfaatnya

Selamat berjumpa kembali dengan aneka bumbu desa,  senang sekali pada hari ini ini kita bertemu dan saya harap kalian dalam keadaan baik-baik saja. Pada kesempatan kali ini ini aneka bumbu desa akan membahas mengenai sup kacang merah, resep apa yang paling cocok dan dan apa manfaat dari kacang merah itu sendiri. Sebelum kita memulai untuk resep memasak, alangkah baiknya jika ibu-ibu atau mbak atau kalian semua yang yang akan memasak kacang merah ini tahu manfaat dari apa yang dikandung didalamnya.

Kita tahu bahwa kacang merah sangatlah mudah didapatkan di sekitar kita di hari-hari kita akan memasak. Dan beraneka ragam jenis masakan yang bisa dihasilkan dari kacang merah, beberapa olahan sup kacang merah antara lain bisa dalam bentuk makanan ataupun minuman sebagai bahan campuran misalnya roti, susu, puding dan es krim atau mungkin es susu kacang merah. Belum banyak yang tahu bahwa tumbuhan yang banyak tumbuh di asia ini baik itu di indonesia ataupun di india mempunyai banyak manfaat yang terkandung di dalamnya. 


Sup Kacang Merah
Beberapa apa yang kita sebut kan ini merupakan manfaat dari kacang merah antara lain:
  1. Melancarkan pencernaan.
  2. Menjaga kesehatan jantung.
  3. Mengendalikan nafsu makan.
  4. Mencegah diabetes.
  5. Mencegah kanker.
  6. Mencegah penuaan dini.
Banyak juga ya manfaatnya, dari beberapa apa manfaat tersebut tentu kita tidak ragu lagi untuk mengkonsumsi makanan yang satu ini,  nah sekarang jika kita ingin mengkonsumsi jenis makanan ini, kira-kira masakan apa yang paling enak untuk diolah. Salah satu dari rekomendasi kami adalah memasaknya menjadi sup kacang merah.  Berikut ini cara memasak sup kacang merah.

Bahan-bahan yang digunakan:

  • 250 gram kacang merah rebus
  • 100 gram kacang polong
  • 2 sdm mentega
  • 3 sdm tomat pasta
  • 1 buah bawang bombay, cincang
  • 3 sdm saus tomat
  • 300 cc air tomat ( dari 3 tomat direbus)
  • 1 ½  liter kaldu
  • 2 sdt  biji pala,  haluskan
  • Garam dan merica secukupnya

Cara membuat:

  1. Lelehkan mentega dalam wajan, tumis bawang bombay hingga harum dan layu, masukkan terigu, aduk hingga kecoklatan
  2. Tuangkan kaldu sedikit demi sedikit, sambil diaduk-aduk hingga menjadi adonan yang licin
  3. Tambahkan tomat pasta, air tomat dan saus tomat, aduk hingga rata
  4. Bubuhi biji pala, merica dan garam, masak hingga mendidih
  5. Terakhir masukkan kacang merah dan kacang polong. Diamkan sebentar lalu angkat. Siapkan selagi hangat.


Komentar